Malware Hunter
- Diperbarui18 Juni 2024
- Versi1.180.0.800
- PublisherGlarysoft
- Sistem OperasiWindows
- LisensiFreeware
Malware Hunter merupakan aplikasi yang dapat digunakan untuk memindai dan menghapus malware dari PC Windows. Dengan menggunakan aplikasi ini Anda dapat memindai folder atau file tertentu yang mencurigakan.
Jika Anda baru pertama kali menggunakan aplikasi ini Anda tak perlu khawatir kesulitan, pasalnya aplikasi ini dikemas dengan antarmuka yang cukup intuitif dan mudah digunakan.
Sama halnya seperti aplikasi antivirus pada umumnya, untuk memindai virus atau malware menggunakan aplikasi ini Anda dapat memilih salah satu dari tiga mode pemindaian yakni Quick Scan, Full Scan, dan Costum Scan.
Fitur Malware Hunter
Ada banyak aplikasi pemindai dan penghapus malware atau virus yang bisa Anda gunakan di PC Windows diantaranya ada Kaspersky Virus Removal Tool, McAfee Stinger, SUPERAntiSpyware dan lain sebagainya.
Aplikasi ini merupakan salah satu pembersih malware yang cukup populer dikalangan pengguna komputer. Banyaknya pengguna yang lebih memilih menggunakan aplikasi ini tentunya bukan tanpa alasan, berikut beberapa fitur dan keunggulan Malware Hunter yang perlu Anda ketahui.
1. Tersedia tiga mode pemindaian. Sama halnya seperti aplikasi antivirus yang lainnya, aplikasi ini dibekali dengan tiga mode pemindaian yang bisa dipilih sesuai keinginan Anda yakni Quick Scan, Full Scan, dan Costum Scan.
Quick Scan hanya akan memindai file sistem saja dan waktu pemindaian dapat berjalan dengan cepat, Full Scan akan memindai semua file yang tersimpan di komputer namun mode ini biasanya memerlukan waktu yang cukup lama.
Sementara untuk Costum Scan, Anda dapat memilih sendiri file atau folder yang ingin dipindai sesuai keinginan Anda. Mode ini cocok untuk Anda yang sudah mengetahui atau mencurigai lokasi malware bersarang.
2. Proses pemindaian cukup cepat. Jika dibandingkan dengan aplikasi antivirus yang lainnya, proses pemindaian malware dan virus yang dilakukan aplikasi ini relatif lebih cepat.
Namun, kecepatan pemindaian juga bergantung pada mode pemindaian yang Anda pilih dan banyaknya data yang tersimpan di komputer Anda.
3. Buat daftar putih dan hitam. Salah satu cara untuk mempercepat proses pemindaian adalah dengan menambahkan file atau folder ke dalam daftar putih (Trust List) dan daftar hitam (Block List).
Anda dapat memasukkan file atau folder tertentu ke dalam daftar putih apabila Anda tidak ingin aplikasi ini memeriksa file atau folder tersebut.
Namun, aplikasi ini tidak memonitor komputer Anda secara real-time seperti aplikasi antivirus pada umumnya, aplikasi ini hanya akan melakukan pemindaian apabila Anda menjalankan, aplikasi ini bukan pengganti antivirus, Anda bisa menggunakannya sebagai pelengkap antivirus utama.
Singkatnya, jika Anda ingin menghapus file berbahaya yang sudah bersarang di komputer seperti malware dan virus, maka Malware Hunter merupakan salah satu aplikasi yang perlu Anda pertimbangkan.
Catatan Rilis
1.185.0.807
- Menambahkan dukungan untuk DigeusRegistryCleaner.
- Memperbaiki masalah GUI.
- Memperbaiki bug dan meningkatkan fitur lainnya.