Didonlot.com
Zoom Player

Zoom Player

4/5 (1)
  • Diperbarui6 Oktober 2021
  • Versi16.5
  • PublisherInMatrix
  • Sistem OperasiWindows
  • LisensiTrial

Zoom Player merupakan aplikasi pemutar media yang dapat digunakan untuk memutar file audio dan video. Jika Anda mencari aplikasi pemutar media yang mendukung banyak format audio dan video, aplikasi ini mungkin bisa menjadi pilihan yang tepat untuk Anda.

Pasalnya, aplikasi ini mendukung banyak format audio dan video seperti DVD BluRay, MKV, MP4, DVCPRO, MP3, AAC, OPUS dan lain sebagainya. Untuk menyuguhkan pengalaman terbaik, aplikasi ini juga dibekali dengan kontrol warna video yang dapat diatur sesuai kebutuhan untuk mendapatkan gambar yang epik.

Selain itu, bagi Anda yang suka mendengarkan musik, Anda juga bisa mengatur equalizer audio sesuai kebutuhan Anda. Namun jika Anda awam dalam mengatur equalizer, Anda bisa menggunakan preset yang telah disediakan seperti pop, reggae, full bass, full treble dan lain sebagainya.

Fitur Zoom Player

Ada banyak aplikasi pemutar media yang bisa Anda gunakan di PC Windows diantaranya ada GOM Player, VLC Media Player, KMPlayer dan lain sebagainya. Aplikasi besutan InMatrix ini merupakan salah satu yang cukup populer terutama dikalangan pengguna yang lebih mengutamakan kemudahan dan fleksibilitas.

Banyaknya pengguna yang lebih memilih menggunakan aplikasi ini untuk memutar konten multimedia di PC tentunya bukan tanpa alasan, berikut beberapa fitur dan keunggulan Zoom Player yang perlu Anda ketahui.

1. Buat dan kelola daftar putar. Setelah diinstal, aplikasi ini dapat dikonfigurasi berdasarkan perangkat yang digunakan entah itu untuk desktop, laptop, PC home theater, atau perangkat layar sentuh.

Dari segi visual, aplikasi ini tidak jauh beda dengan pemutar media yang lainnya. Aplikasi ini hadir dengan antarmuka yang cukup menarik, jendela utamanya dibekali dengan opsi untuk mengontrol pemutaran media.

Untuk memuat file media, Anda bisa menyeret dan menjatuhkan file media yang ingin diputar ke jendela aplikasi atau bisa juga melalui opsi penjelajahan file. Aplikasi ini juga dibekali dengan fitur untuk mengelola daftar putar yang memungkinkan Anda mengelompokkan video atau audio tertentu sesuai kebutuhan Anda.

Selain itu, ada juga Mode Jukebox perpustakaan media yang dapat melengkapi metadata video yang hilang seperti poster film, judul, deskripsi dan lain sebagainya, sehingga file media akan terlihat lebih rapi.

2. Tersedia beberapa mode pemutaran. Aplikasi ini menyediakan beberapa mode pemutaran untuk menyuguhkan pengalaman mendengarkan musik dan menonton video yang nyaman.

Secara default, mode pemutaran aplikasi ini diatur ke default yang menyuguhkan tampilan dan nuansa dasar untuk memutar video. Jika Anda ingin mendengarkan musik dengan lebih nyaman, Anda dapat beralih ke mode audio dimana tampilan pratinjau video akan dihilangkan sehingga tidak memakan banyak area desktop.

3. Tersedia equalizer audio. Kualitas suara merupakan salah satu hal yang cukup penting terutama ketika mendengarkan musik, untungnya aplikasi ini dibekali dengan equalizer yang dapat diatur sesuai keinginan Anda.

Namun, jika Anda tidak terbiasa mengatur equalizer, Anda bisa menggunakan preset equalizer yang telah disediakan seperti reggae, pop, dance, full bass, full treble, club dan lain sebagainya.

4. Mendukung banyak format audio dan video. Punya file audio atau video dengan format yang kurang umum? tak perlu khawatir aplikasi ini tidak bisa memutar file tersebut. Pasalnya, aplikasi ini mendukung banyak format file audio dan video seperti MP4, FLIC, MPG, MOV, FLV, MP3, AAC, WMA, WAV dan lain sebagainya.

Singkatnya, jika Anda mencari aplikasi pemutar media yang fleksibel, kaya akan fitur, dan mendukung banyak format file audio dan video maka Zoom Player merupakan salah satu aplikasi yang perlu Anda pertimbangkan.

Namun, jika Anda mencari aplikasi pemutar media yang dapat digunakan sepenuhnya secara gratis, Anda bisa menggunakan K-Lite Codec Pack sebagai alternatifnya.

Catatan Rilis

16.5

  • Meningkatkan fitur layar penuh.
  • Mengoptimalkan gambar thumbnail.
  • Mengoptimalkan pemuatan file playcache.
  • Memperbaiki bug dan meningkatkan fitur lainnya.