Didonlot.com
RIOT

RIOT

4.7/5 (10)
  • Diperbarui29 Januari 2021
  • Versi1.0.1
  • PublisherLucian Sabo
  • Sistem OperasiWindows
  • LisensiFreeware

Radical Image Optimization Tool atau RIOT merupakan aplikasi PC yang biasa digunakan untuk mengoptimalkan gambar, dengan menggunakan aplikasi ini Anda dapat menyesuaikan berbagai parameter kompresi visual untuk mendapatkan gambar yang bagus namun dengan ukuran yang ramping.

Aplikasi yang dikembangkan oleh Lucian Sabo ini akan menampilkan dua gambar, yaitu gambar yang asli dan yang sudah dioptimasi. Selain itu, ketika anda menyesuaikan parameter kompresi gambar juga akan dioptimalkan secara real time, sehingga Anda bisa langsung melihat hasilnya sebelum menyimpannya.

Aplikasi ini sangat cocok untuk Anda yang ingin memiliki gambar yang bagus namun dengan ukuran yang kecil, biasanya aplikasi ini digunakan oleh para pemilik situs untuk mengecilkan ukurannya, namun Anda juga bisa menggunakannya dengan tujuan yang lain seperti memperkecil ukuran gambar dokumen lamaran kerja, dan lain sebagainya.

Keunggulan RIOT

Sebetulnya ada banyak aplikasi yang bisa kita gunakan untuk mengoptimalkan gambar, namun aplikasi ini biasanya menjadi pilihan banyak orang, nah berikut ini merupakan beberapa keunggulan RIOT yang perlu Anda ketahui:

1. Ringan dan mudah digunakan. Salah satu alasan yang membuat orang lebih memilih aplikasi RIOT adalah karena ringan dan hadir dengan antarmuka yang intuitif dan mudah digunakan. Meskipun demikian aplikasi ini juga cukup handal dalam mengoptimalkan gambar.

2. Parameter kompresi dapat disesuaikan. Untuk mendapatkan hasil yang optimal dan sesuai dengan kebutuhan Anda, RIOT juga menyediakan parameter kompresi yang dapat dikontrol sesuai dengan keinginan Anda, mulai dari jumlah warna, metadata, hingga memilih format gambar hasilnya, entah itu JPG, GIF, PNG dan lain sebagainya.

3. Dapat dijadikan sebagai plug-in. Kalau Anda kurang puas dengan fitur-fitur yang tersemat di aplikasi ini, Anda juga bisa menjadikan aplikasi ini sebagai plug-in program editor gambar populer seperti GIMP, IrfanView, XnView dan lain sebagainya.

4. Mendukung pemrosesan batch. Ingin mengoptimalkan banyak gambar sekaligus dengan para meter yang sama? Aplikasi ini bisa menjadi solusi untuk Anda. Pasalnya, RIOT juga mendukung pemrosesan batch dimana Anda dapat memproses banyak file sekaligus tanpa ribet menyesuaikannya satu per satu.

Meskipun demikian, Anda tak perlu khawatir kinerja PC terganggu, karena gambar-gambar tersebut akan diperoses di dalam memori.

Singkatnya, RIOT merupakan aplikasi pengoptimal gambar gratis yang sederhana namun cukup handal dalam mengoptimalkan gambar, selain itu Anda juga bisa mendapatkan hasil yang maksimal karena parameter kompresi bisa dikontrol sesuai dengan keinginan.

Catatan Perubahan

1.0.1

  • Mengganti AVX2 dengan SSE2 untuk kompatibilitas yang lebih baik dengan CPU lama.
  • Memperbaiki bug dan meningkatkan fitur lainnya.