Beranda Utilitas & Alat Rainmeter

Rainmeter

Diperbarui - 1 Agustus 2023

Bosan dengan tampilan PC yang itu-itu saja? Rainmeter merupakan aplikasi yang tepat untuk Anda. Pasalnya, dengan menggunakan aplikasi ini Anda bisa mempercantik tampilan PC Windows dengan berbagai skins menarik.

Aplikasi open-source gratis untuk PC Windows ini sangat cocok untuk pengguna yang ingin mendesain tampilan Windows secara mendetail. Ketika fitur penghias desktop bawaan Windows tidak bisa melakukannya, Anda bisa melakukannya melalui aplikasi Rainmeter.

Ada banyak skins dan widget yang bisa Anda pasang menggunakan Rainmeter, mulai dari widget informasi, alat, pintas aplikasi, dan lain sebagainya. Anda bisa mengunduhnya di situs-situs penyedia skins Rainmeter.

Ada banyak situs yang bisa Anda temukan di internet, namun ada dua situs yang paling saya rekomendasikan, yaitu rainmeterhub.com dan devianart.com/rainmeter/. Di sana Anda bisa menemukan berbagai jenis skins dengan desain yang berbeda-beda, mulai dari skins minimalis, pamandangan alam, dan lain sebagainya.

Akan tetapi jika dirasa skins yang disediakan kurang menarik, Anda juga bisa mendesain dan mengembangkan skins sendiri sesuai dengan keinginan Anda, bahkan karena aplikasi ini bersifat open-source Anda juga bisa memodifikasi kode program sesuai dengan keinginan untuk memodifikasinya secara detail.

Keunggulan Rainmeter

Sebetulnya ada banyak aplikasi Windows yang bisa kita gunakan untuk mempercantik tampilan desktop, akan tetapi Rainmeter menjadi salah satu aplikasi yang sering digunakan oleh kebanyakan orang.

Tentunya mereka memilih Rainmeter bukan tanpa alasan, berikut ini merupakan beberapa keunggulan yang dimiliki oleh Rainmeter:

1. Ringan dan cepat: Salah satu alasan yang membuat orang-orang memilih Rainmeter adalah karena ringan. Dengan menggunakan aplikasi ini, Anda tak perlu khawatir kinerja PC terganggu, karena selain ringan dan tidak membutuhkan sumber daya yang banyak, aplikasi ini juga punya ukuran yang cukup kecil yaitu hanya sekitar 4 MB saja.

Selain bisa membantu pekerjaan menjadi lebih produktif berkat banyaknya pilihan pintas aplikasi, Anda juga bisa bekerja dengan leluasa tanpa khawatir kinerja PC terganggu.

2. Dapat disesuaikan: Kalau Anda suka mendesain tampilan desktop secara mendetail, Rainmeter juga bisa menjadi pilihan yang tepat untuk Anda. Pasalnya, dengan menggunakan aplikasi ini Anda bisa membuat dan memodifikasi skins sesuai dengan keinginan Anda.

Baru pertama kali menggunakan? Tak perlu khawatir kesulitan ketika menggunakannya, karena aplikasi ini sangat mudah dipelajari. Tentu tidak butuh waktu yang lama bagi pengguna baru untuk menguasai aplikasi yang satu ini.

3. Komunitas yang solid: Rainmeter juga menyediakan forum atau komunitas bagi para penggunanya, melalui komunitas ini Anda bisa saling bertukar informasi seputar Rainmeter, tak terkecuali berbagi skins.

Singkatnya, Rainmeter merupakan aplikasi yang tepat untuk para pengguna Windows yang ingin memodifikasi tampilan desktop secara mendetail. Selain gratis, aplikasi ini juga dibekali dengan beragam fitur menarik.

Selain itu, Anda juga bisa menggunakan Rainmeter di Windows 7 atau versi yang lebih tinggi, entah itu 32-bit maupun 64-bit.

Catatan Rilis

4.5.18

  • Perbaikan combo box Load Layout di SkinInstaller.
  • Perbaikan masalah Container dengan posisi relatif.
  • Perbaikan masalah WebParser ketika variabel bersarang digunakan dengan opsi URL.
  • Perbaikan masalah ketika fungsi Lua GetOption () digunakan inline dalam opsi Text yang juga memiliki teks statis didalamnya.

Download Rainmeter Terbaru

  • Rainmeter
    Download (2 MB)
  • Nilai:

    4.8/5 - (13 votes)
  • Versi Terbaru:

    4.5.18

  • Publisher:

    Rainmeter

  • Sistem Operasi:

    Windows

  • Kategori Aplikasi:

    Utilitas & Alat

  • Lisensi:

    Freeware