Beranda Utilitas & Alat Process Hacker

Process Hacker

Diperbarui - 7 Juli 2020

Process Hacker merupakan aplikasi gratis yang dapat memberikan Anda kendali penuh atas proses, layanan, dan aktivitas jaringan PC Windows. Dengan menggunakan aplikasi ini Anda dapat memantau sumber daya sistem, men-debug perangkat lunak, dan mendeteksi malware.

Jika Anda merasa komputer menjadi lelet, Anda bisa menggunakan aplikasi ini untuk mencari penyebabnya. Pasalnya, melalui aplikasi ini Anda dapat melacak aplikasi mana saja yang menggunakan banyak disk dan sumber daya sistem komputer Anda.

Selain itu, jika Anda merasa ada aplikasi tertentu yang menggunakan koneksi internet hingga membuat aktivitas Anda menjadi terganggu, Anda juga bisa melacak aplikasi tersebut dan mencegahnya agar tidak mengakses internet.

Fitur Process Hacker

Ada banyak aplikasi yang bisa Anda gunakan untuk memantau penggunaan sumber daya sistem, layanan, dan aktivitas jaringan PC, bahkan Anda dapat memantaunya tanpa ribet mengunduh aplikasi pihak ke tiga melalui Task Manager.

Namun, jika Anda membutuhkan informasi yang lebih detail, aplikasi ini mungkin bisa menjadi pilihan yang tepat untuk Anda. Berikut beberapa fitur unggulan Process Hacker yang perlu Anda ketahui.

1. Pantau penggunaan sumber daya melalui grafik. Dengan menggunakan aplikasi ini, Anda dapat melacak penggunaan sumber daya komputer dan proses yang berjalan melalui laporan grafik dan statistik.

Anda dapat menggerakkan kursor ke bagian atas grafik yang ingin dipantau untuk melihat informasi yang terjadi pada waktu tersebut.

2. Cari proses yang menyebabkan file tidak dapat dihapus. Jika Anda sering menggunakan komputer, pasti Anda pernah mengalami dimana Anda tidak dapat menghapus atau mengedit file dengan alasan sedang digunakan oleh aplikasi lain.

Dengan menggunakan aplikasi ini Anda dapat melacak proses mana saja yang menggunakan file tersebut. Anda dapat menghentikan proses tersebut agar file dapat dihapus dan diedit.

3. Lihat program yang menggunakan koneksi internet. Aplikasi ini juga dibekali dengan fitur pemantau penggunaan koneksi internet, Anda dapat melacak semua aplikasi yang menggunakan koneksi internet.

Jika dirasa ada aplikasi tertentu yang tidak seharusnya mengakses internet, Anda bisa menghentikan aplikasi tersebut agar tidak menggunakan koneksi internet sehingga pekerjaan Anda menjadi lebih lancar.

4. Informasi real-time penggunaan dan akses disk. Jika Anda penasaran aplikasi mana saja yang mengunakan banyak disk, Anda juga bisa menggunakan aplikasi ini. Pasalnya, aplikasi ini dibekali dengan laporan real-time tentang akses dan penggunaan disk.

5. Informasi real-time penggunaan GPU. Selain disk, aplikasi ini juga dibekali dengan laporan real-time berupa grafik tentang penggunaan GPU. Anda juga dapat mengarahkan kursor ke bagian atas grafik tertentu untuk melihat informasi terperinci.

Singkatnya, jika Anda mencari aplikasi gratis yang dapat digunakan untuk memantau proses, layanan, dan aktivitas jaringan PC Windows maka Process Hacker merupakan salah satu aplikasi yang perlu Anda pertimbangkan.

Catatan Rilis

2.39

  • Meningkatkan kompatibilitas dengan perangkat lunak keamanan dan anti-cheat.
  • Menambahkan kemampuan untuk mengedit variabel lingkungan proses.
  • Meningkatkan informasi tooltip untuk dllhost.exe.
  • Memperbarui plugin DotNetTools, ExtendedTools, dan HardwareDevices.
  • Memperbaiki bug dan meningkatkan fitur lainnya.

Download Process Hacker Terbaru

  • Process Hacker
    Download Installer (2 MB)
    Download Portable (3 MB)
  • Nilai:

    4/5 - (1 vote)
  • Versi Terbaru:

    2.39

  • Publisher:

    wj32

  • Sistem Operasi:

    Windows

  • Kategori Aplikasi:

    Utilitas & Alat

  • Lisensi:

    Freeware