Movavi Video Converter
- Diperbarui20 Mei 2022
- Versi22.4.0
- PublisherMovavi Software Limited
- Sistem OperasiWindows
- LisensiFreeware
Movavi Video Converter merupakan aplikasi gratis untuk PC Windows yang dapat digunakan untuk mengkonversi atau mengubah format file video dan audio ke format lain. Aplikasi ini mendukung lebih dari 180 format file media termasuk format HD.
Saat mengkonversi video terkadang kita khawatir kualitasnya menurun, dengan aplikasi ini Anda tak perlu khawatir hal itu terjadi. Pasalnya, aplikasi ini dapat mengompres video tanpa menurunkan kualitasnya.
Selain itu, aplikasi ini juga dibekali dengan berbagai fitur menarik lainnya yang dapat memudahkan Anda dalam mengelola file audio dan video seperti fitur penggabung, pemotong, hingga fitur untuk mengatur rotasi video dan sebagainya.
Kecepatan konversi juga menjadi salah satu aspek yang diunggulkan dari aplikasi ini, pasalnya aplikasi ini dibekali dengan teknologi SuperSpeed yang dapat mengkonversi file media dengan cepat.
Keunggulan Movavi Video Converter
Sebetulnya ada banyak aplikasi gratis untuk Windows yang bisa digunakan untuk mengkonversi file audio dan video, aplikasi besutan Movavi Software Limited ini merupakan salah satu pilihan favorit banyak pengguna.
Banyaknya orang yang lebih memilih menggunakan aplikasi ini tentunya bukan tanpa alasan, berikut beberapa keunggulan Movavi Video Converter yang perlu Anda ketahui:
1. Mendukung lebih dari 180 format file media. Jika Anda ingin mengkonversi file audio atau video yang memiliki format kurang umum, dengan menggunakan aplikasi ini Anda tak perlu khawatir file tersebut tidak didukung.
Pasalnya, aplikasi ini mendukung lebih dari 180 format file media termasuk file video, audio, maupun gambar seperti 3GP, AVI, MKV, MP4, AAC, WAV, APNG, BMP, GIF, JPEG dan sebagainya.
2. Tersedia lebih dari 200 preset. Jika pengetahuan Anda seputar file media cukup terbatas, Anda bisa memanfaatkan preset yang disematkan di dalam aplikasi ini. Dengan menggunakan preset, Anda tak perlu ribet mengatur berbagai parameter file secara manual.
Ada lebih dari 200 preset yang bisa Anda gunakan termasuk preset khusus untuk ponsel diantaranya Samsung, Huawei, Xiaomi, Asus, Apple dan sebagainya.
3. Dibekali fitur pencari dan penggabung subtitle. Ketika kita ingin menonton film berbahasa asing terkadang kita dibuat ribet untuk mencari subtitle film tersebut, dengan menggunakan aplikasi ini Anda tak perlu lagi mencarinya secara manual. Pasalnya, Movavi Video Converter dibekali dengan fitur pencari dan penggabung subtitle.
4. Proses konversi super cepat. Proses konversi terkadang memakan banyak waktu jika file yang dikonversi memiliki ukuran yang cukup besar, untungnya aplikasi ini dibekali dengan teknologi SuperSpeed yang dapat mengkonversi file media dengan kecepatan tinggi.
Selain itu, aplikasi ini juga kompatibel dengan NVIDIA NVENC, NVDEC, Intel HD Graphics, dan AMD.
Singkatnya, jika Anda mencari aplikasi konverter audio atau video yang cepat dan punya fitur lengkap maka Movavi Video Converter merupakan salah satu aplikasi yang perlu Anda pertimbangkan.
Jika dirasa aplikasi ini memiliki terlalu banyak fitur, Anda bisa menggunakan aTube Catcher, Media Coder, atau HandBrake sebagai alternatifnya.
Catatan Rilis
22.4.0
- Meningkatkan akselerasi.
- Memperbaiki bug dan meningkatkan fitur lainnya.