LastPass
- Diperbarui16 Juli 2024
- Versi4.130.0
- PublisherLogMeIn
- Sistem OperasiWindows
- LisensiFreeware
LastPass merupakan plugin gratis untuk web browser Chrome, Firefox, Opera, dan Microsoft Edge yang dapat digunakan untuk menyimpan beragam jenis akun.
Jika Anda punya banyak akun untuk beragam jenis situs termasuk media sosial, dengan menggunakan aplikasi ini Anda tak perlu ribet mengingat atau mencatatnya secara manual.
Pasalnya, dengan plugin yang satu ini ketika Anda login ke sebuah situs, informasi login Anda akan disimpan dan dicatat secara otomatis, ketika Anda ingin login kembali ke situs tersebut, Anda tak perlu ribet memasukkan kredensial login secara manual.
Fitur LastPass
Sebetulnya ada banyak aplikasi gratis yang bisa Anda gunakan untuk mengelola akun, aplikasi besutan LogMeIn ini merupakan salah satu yang cukup populer. Selain dibekali dengan berbagai fitur yang dapat memudahkan pengguna mengelola akun, aplikasi ini juga bisa digunakan secara gratis.
Banyaknya pengguna yang lebih memilih menggunakan aplikasi ini untuk mengelola akun tentunya bukan tanpa alasan, berikut beberapa fitur dan keunggulan LastPass yang perlu Anda ketahui.
1. Catat beragam jenis akun secara otomatis. Selama proses instalasi, Anda akan diminta untuk menentukan browser yang ingin dipasang plugin ini. Plugin ini akan secara otomatis menggantikan plugin pengelola kata sandi yang ada.
Untuk bisa menggunakan plugin ini, Anda akan diminta untuk melakukan pendaftar akun terlebih dahulu. Setiap kali Anda login ke situs baru, plugin ini akan secara otomatis menanyakan apakah Anda akan menyimpan akun tersebut atau tidak.
2. Autofill. Dengan menggunakan plugin yang satu ini, Anda tak perlu ribet lagi mengetik kredensial akun secara manual ketika ingin login ke situs tertentu. Pasalnya, plugin yang satu ini akan secara otomatis mengisi formulir login sesuai dengan kredensial login yang pernah Anda gunakan sebelumnya.
Misalnya, jika Anda ingin masuk ke media sosial, formulir login seperti email dan kata sandi akan secara otomatis terisi.
3. Password Vault. Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, aplikasi ini akan secara otomatis menyimpan semua kata sandi Anda dan informasi penting yang lainnya di brankas kata sandi.
Ibarat brankas fisik tetapi digunakan untuk menyimpan barang berharga online, aplikasi ini menyimpan semua kata sandi yang telah Anda simpan termasuk kata sandi, catatan, hingga informasi kartu kredit.
Anda juga dapat mengedit berbagai informasi akun sesuai kebutuhan Anda, termasuk mengganti kata sandi, menambahkan catatan dan lain sebagainya.
4. Password Generator. Kata sandi merupakan salah satu informasi yang cukup penting untuk mengamankan akun Anda, lebih dari 80% pelanggaran data disebabkan oleh kata sandi yang lemah.
Untuk mengatasi hal tersebut, aplikasi ini dibekali dengan fitur Password Generator yang dapat menghasilkan kata sandi acak dengan tingkat keamanan tinggi. Anda dapat menentukan sendiri panjang, tingkat keterbacaan, dan jenis huruf yang ingin digunakan untuk kata sandi.
5. Tersedia di berbagai perangkat. Aplikasi ini tidak hanya bisa digunakan di Windows, namun juga tersedia di berbagai perangkat termasuk ponsel Android. Semua kata sandi yang Anda kelola di aplikasi Windows juga bisa Anda kelola di ponsel Android.
Masih banyak fitur-fitur menarik yang bisa Anda temukan di dalam aplikasi ini diantaranya Authenticator, Digital Wallet, Dark Web Monitoring dan lain sebagainya.
Singkatnya, jika Anda mencari aplikasi pengelola kata sandi yang aman, kaya akan fitur, dan banyak digunakan oleh pengguna Windows, LastPass merupakan salah satu aplikasi yang perlu Anda pertimbangkan.
Catatan Rilis
4.132.0
- Perbaikan bug dan peningkatan fitur.