Greenshot
- Diperbarui15 Juni 2020
- Versi1.2.10.6
- PublisherGreenshot
- Sistem OperasiWindows
- LisensiFreeware
Greenshot merupakan aplikasi gratis yang dapat digunakan untuk mengambil tangkapan layar PC atau laptop Windows. Dengan menggunakan aplikasi ini Anda dapat mengambil tangkapan layar pada area tertentu saja atau layar penuh.
Aplikasi ini juga mendukung pintas keyboard untuk mengambil tangkapan layar dengan cepat. Selain itu pengguna juga dapat menyimpan gambar hasil screenshot ke penyimpanan lokal atau ke layanan penyimpanan gambar online seperti Picasa, Imgur, Photobucket dan sebagainya.
Pengguna juga menyimpan gambar hasil tangkapan layar ke dalam berbagai format, termasuk BMP, JPG, PNG dan sebagainya. Menariknya lagi, aplikasi ini juga dibekali dengan berbagai fitur edit gambar, seperti fitur pemotong, fitur untuk menambahkan teks, dan fitur untuk mengatur rotasi gambar.
Fitur Unggulan Greenshot
Ada banyak aplikasi screenshot gratis yang bisa Anda gunakan di PC atau laptop Windows, aplikasi open-source yang satu ini merupakan salah satu yang cukup populer. Berikut beberapa keunggulan Greenshot yang perlu Anda ketahui:
1. Simpan gambar hasil screenshot ke berbagai format. Anda dapat menyimpan gambar hasil tangkapan layar ke dalam berbagai format, mulai dari BMP, JPG, PNG, TIFF, hingga GIF.
2. Unggah hasilnya ke layanan penyimpanan gambar online. Jika Anda tidak ingin menyimpan gambar hasil tangkapan layar di penyimpanan lokal, Anda juga bisa mengunggahnya ke layanan penyimpanan gambar online seperti Picasa, Imgur, Photobucket, Flickr, Box, atau Dropbox.
Selain bisa menghemat ruang penyimpanan komputer, dengan menggunggahnya ke layanan penyimpanan gambar online Anda juga bisa mengaksesnya di mana saja dan kapan saja.
3. Tersedia berbagai fitur edit gambar. Gambar hasil tangkapan layar juga bisa diedit secara langsung melalui aplikasi ini, sehingga Anda tak perlu ribet beralih ke aplikasi lain.
Ada banyak fitur yang bisa Anda gunakan, mulai dari fitur untuk menambahkan teks, garis, bentuk, fitur untuk mengatur rotasi, fitur pemotong gambar dan sebagainya.
Singkatnya, jika Anda mencari aplikasi screenshot gratis yang dibekali dengan fitur edit gambar dan fitur untuk mengunggah ke layanan penyimpanan gambar online maka Greenshot merupakan salah satu aplikasi yang perlu Anda pertimbangkan.
Catatan Perubahan
1.2.10.6
- Memperbaiki masalah otentikasi Imgur.
- Memperbaiki NullReferenceException saat mengakses Imgur History dan mengubah warna teks.
- Memperbaiki ejaan bahasa Korea.
- Memperbaiki NullReferenceException dan ArgumentNull Exception dalam alat Freehand.
- Memperbaiki NullReferenceException saat menggunakan gelembung ucapan.
- Memperbaiki masalah masuk dengan Atlassian Jira Cloud.
- Menambahkan CTRL + Backspace dan CTRL + A ke alat teks.