Didonlot.com
Free Video to MP3 Converter

Free Video to MP3 Converter

4.7/5 (10)
  • Diperbarui15 Juni 2020
  • Versi5.1.8.310
  • PublisherDigital Wave Ltd
  • Sistem OperasiWindows
  • LisensiFreeware

Free Video to MP3 Converter merupakan aplikasi gratis untuk PC Windows yang dapat digunakan untuk mengubah file video menjadi MP3. Jika Anda memiliki file video musik, Anda tak perlu lagi memutarnya dengan video.

Selain bisa memperkecil ukuran file, dengan mengubahnya menjadi format MP3, pemutar media tentunya bisa menghemat lebih banyak sumber daya. Selain itu, aplikasi ini juga sangat cocok untuk Anda yang sering mengunduh video musik di YouTube.

Jika Anda baru pertama kali menggunakan aplikasi ini tak perlu khawatir kesulitan, karena aplikasi ini hadir dengan antarmuka yang sederhana dan intuitif. Semua fitur yang disematkan di dalamnya dapat diakses dengan mudah.

Keunggulan Free Video to MP3 Converter

Ada banyak aplikasi gratis yang bisa Anda gunakan untuk mengubah file video menjadi file musik, aplikasi ini merupakan salah yang cukup populer.

Banyaknya pengguna yang lebih memilih menggunakan aplikasi ini tentunya bukan tanpa alasan, berikut beberapa keunggulan Free Video to MP3 Converter yang perlu Anda ketahui:

1. Mendukung berbagai format file input dan output. Jika Anda memiliki file video dengan format yang kurang umum, tak perlu khawatir file tersebut tidak didukung. Pasalnya, aplikasi ini mendukung berbagai format file video input mulai dari .mp4, .avi, .3gp, .ogv, .flv, .mpg, .mpeg, .wmv, .mov, .ivf dan sebagainya.

Sementara untuk file output atau file hasil konversi dapat diubah menjadi MP3, M4A, M4R, AAC, OGG, FLAC, APE, WAV dan sebagainya. Tergantung dengan format file output yang dipilih, Anda dapat memilih kualitas audio yang diinginkan dengan menjelajahi profil yang telah ditetapkan.

2. Kostumisasi preset. Dengan menggunakan aplikasi ini Anda juga bisa menyesuaikan profil preset sesuai keinginan atau membuat yang baru. Untuk trek MP3, Anda dapat memilih tiga pilihan preset yakni LAME Insane Quality MP3, original memiliki kualitas yang sama dengan file input, dan MP3 stereo.

Pengguna berpengalaman dapat mengubah konfigurasi preset sesuai kebutuhan, seperti menyesuaikan sample rate, bitrate, dan sebagainya. Selain itu, pengguna juga bisa membuat preset baru dengan parameter audio dan nama profil khusus.

3. Tambahkan tag secara otomatis. Anda dapat mengedit informasi musik atau tag file musik sesuai keinginan mulai dari judul, artis, album, tahun, dan genre secara manual. Namun jika Anda tak mau ribet, Anda bisa meminta aplikasi ini untuk menyesuaikan informasi musik secara otomatis menggunakan informasi yang tersedia di internet.

4. Shutdown PC secara otomatis. Aplikasi ini memungkinkan Anda mengkonversi beberapa file video sekaligus menjadi file MP3, namun tentunya membutuhkan waktu yang tak sebentar.

Untungnya, Free Video to MP3 Converter dibekali dengan fitur yang memungkinkan PC shutdown ketika proses konversi selesai, sehingga Anda tak perlu lama menunggu prosesnya sampai selesai.

Singkatnya, jika Anda mencari aplikasi gratis yang dapat digunakan untuk mengkonversi file video menjadi file musik maka Free Video to MP3 Converter merupakan salah satu aplikasi yang perlu Anda pertimbangkan.

Jika fitur-fitur yang disematkan dalam aplikasi ini tidak cukup untuk mengakomodasi kebutuhan Anda, sebagai alternatifnya Anda bisa mencoba Format Factory, Freemake Audio Converter, atau XMedia Recode.